Uji Normalitas Pada SPSS

Uji Normalitas Pada SPSS

Uji Normalitas adalah bagian dari uji asumsi dasar. Uji normalitas dilakukan guna megetahui apakah nilai residu (perbedaan yang ada) yang diteliti memiliki distribusi normal atau tidak normal. Nilai residu yang berdistribusi normal akan membentuk kurva berbentuk lonceng (bell-shaped curve). Dan kedua sisi pada kurva yang terbentuk akanmelebar sampai tak terhingga.

Uji Normalitas digunakan untuk membandingkan distribusi komulatif dari distribusi normal. Distribusi yang baik adalah model regresi berdistribusi normal, yaitu garis yang menggambarkan data sesungguhnyaakan mengikuti garis diagonal.

Pada saat melakukan Uji Normalitas maka kita juga akan mendapatkan nilai variable standardized residual atau ZResid (Zre_1). Perhatikan tampilan data view SPSS sobat dibagian palin ujung setelah kolom pekerjaan responden (R.PK).  Nilai Zre_1  ini akan kita butuhkan dalam langkah selanjutnya yaitu Uji Kolmogorov –Smirnov

Perhatikan langkah-langkah pada video dibawah:



Hasilnya seperti gambar:





Caramenganalisa:

Dari gambar tersebut diketahui bahwa nilai residu berdistribusi normal, hal ini terlihat dari bentuk kurva yang digambarkan berbentuk lonceng, (bell-shaped curve) yaitu kedua sisi kurva melebar sampai tidak terhingga. Sehingga dapat disimpulkan data berdistribusi normal.

Demikian semoga bermanfaat.